Senin, 11 Juni 2012

Mengubah Diri



BMT AMMAN
Mengubah Diri


Ada yang kini berbeda di BMT AMMAN. Mungkin tampak juga secara fisik, tetapi yang jelas terdapat perbedaan secara mental-spiritual. Setelah kemarin ada RAT bulan Januari 2007, setelah kemarin berulang tahun yang ke-8 pada 1 Maret 2007 dan setelah segenap warganya melakukan studi banding di BMT BUS Lasem Rembang pada 16-17 Maret 2007. Kini tampak seluruh karyawannya lebih yakin dalam bekerja dan segenap pengurusnya lebih mantap dalam menjalankan roda kegiatan BMT AMMAN. Tampak secara jelas bahwa para karyawan dan para pengurus lebih sering berkomunikasi dan bersinergi. Kini tampak bahwa ada sesuatu hal yang sedang dikejar, diraih, ditarget bersama-sama; sepertinya segenap warga sedang mengejar suatu ketertinggalan bersama.
Maklum, rentang 8 tahun sebelum ini muncul kesan kurangnya komitmen.  Kalaupun bukan kurang komitmen ya kurang optimal loyalitas-totalitasnya. Oleh karena itu gerakan dan cara kerja yang kini ditampakkan para karyawan dan para pengurus tampaknya lebih sigap dan lebih cekatan. Jika kemarin-kemarin masih tampak leha-leha atau santai-santai maka kini berubah total menjadi lebih berorientasi pada keuntungan, lebih peduli kepada nasabah dan lebih mementingkan sisi pelayanan.
Terdapat perubahan mendasar di BMT AMMAN? Ya, perubahan yang dimulai dari dasar dan dimulai dari dalam pengelola-pengurusnya. Perubahan itu kemudian muncul pada budaya-kerja yang dibangun, peraturan sistematis yang dirumuskan serta fleksibilitas gerakan yang dipilih. Memang perubahan yang riil terjadi dan jelas tampak tidak secara langsung ataupun serentak. Sebab perubahan fisik yang dipilih akan secara bertahap. Mengapa? Sungguh akan sulit serta menyakitkan hati bila perubahan fisik itu dilakukan secara mendadak. Perubahan mental-spiritualnya boleh dan bisa dilakukan mendadak-total-mendasar tetapi wujud perubahannya secara fisik akan diproses secara bertahap.
Orang bijak mengatakan: if you don’t like something, change it! But if you can’t change it, change your attitude! Bila kamu tidak suka sesuatu maka ubahlah itu! Tetapi jika kamu tidak bisa mengubahnya, maka ubahlah sikapmu! Dengan pemahaman ini maka mengubah sesuatu ataupun mengubah sikap merupakan pilihan yang selayaknya dipilih. Perubahan memang merupakan hukum alam; jika kita tidak mau berubah maka kita yang akan terlindas oleh arus perubahan zaman dan hanya akan menjadi sasaran atas perubahan yang terjadi. Menyiapkan diri untuk berubah, karenanya, sungguh merupakan sikap yang antisipatif terhadap masa depan dan proaktif terhadap pergerakan zaman.
BMT AMMAN adalah milik kita bersama yang sangat berharga. Ketika lembaga ini mulai berubah, bertransformasi, hendaknya jangan buru-buru menolak atau mengatakan tidak bisa. Kita manusia berakal yang adaptif dan mampu bersaing. Oleh karena itu mari kita beri motivasi terus dan jangan pernah menyerah. BMT AMMAN butuh partisipasi, bantuan dan pengawalan Anda semuanya! Tanpa Anda BMT AMMAN tidak ada. Mari meng-ada dan tumbuh, bergerak serta berkembang bersama BMT AMMAN. Bismillah.    

Tidak ada komentar:

Posting Komentar